Resep Seblak Mie Instan Makaroni Pedas, Sederhana tapi Nikmat

Advertisement
Siapa sih yang nggak tahu seblak? Makanan khas Bandung ini sedang populer loh. Rasanya yang pedas dengan kuah yang kaya bumbu membuat makanan ini sangat diminati. Namun tahukah kamu kalau kami bisa membuat sendiri seblak di rumah.

resep sederhana seblak makaroni mie instan pedas

Bagaimana caranya? Mari kita ulas bersama resep membuat seblak makaroni pedas sederhana dengan Mie instan. Yap, bahan utama dalam pembuatan seblak kali ini cukup dengan makaroni dan juga Mie instan, kami sengaja menggunakan Mie instan agar mudah dipraktekkan. Langsung saja berikut dibawah ini adalah resep lengkapnya.


Resep Seblak Makaroni dengan Mie Instan



Bahan bahan

  • 1 bungkus mie instan
  • 1 genggam makaroni
  • 1 butir telur
  • 2 sdm kornet
  • sawi putih secukupnya
  • kol secukupnya
  • garam
  • gula pasir
  • lada



Bumbu yang dihaluskan :

  • 6 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 cm kencur
  • 7 buah cabai rawit



Cara Memasak

  1. Pertama kita rebus makaroni sampai teksturnya empuk, lalu tiriskan.
  2. Tumis bumbu yang dihaluskan hingga baunya harum.
  3. Lalu masukkan telur, orak arikkan supaya telur hancur.
  4. Masukkan kornet, lalu aduk secara merata.
  5. Masukkan sawi putih, kol, lalu tumis sebentar.
  6. Tambahkan air secukupnya lalu masak hingga mendidih.
  7. Kemudian masukkan makaroni dan mie instan yang sudah direbus. Masukkan garam, bumbu Mie instan, gula pasir dan lada bubuk.
  8. Aduk secara merata sambil koreksi rasanya. Jangan lama-lama, jika sudah pas langsung sudahi proses memasak.



Demikianlah ulasan kali ini tentang resep seblak makaroni mie instan pedas ini. Semoga resep ini bermanfaat dan simak juga resep masakan enak lainnya hanya di tabloid resep.

Advertisement
Resep Seblak Mie Instan Makaroni Pedas, Sederhana tapi Nikmat | Andri Widodo | 5