Resep Gulai Gajeboh Asam Pedas, Makanan Surga dari Padang

Advertisement
Berbicara mengenai masakan minang atau padang, tentu tak akan ada habisnya. Begitu banyak makanan khas Padang yang enak, sebut saja rendang ataupun aneka gulai. Salah satu gulai yang terkenal dari tanah minang adalah gulai gajebo. Apa sih gulai gajebo dan bagaimana resep gulai gajebo asam pedas khas Minang?, mari kita bahas di artikel ini.

Gulai gajeboh di sebut sebut sebagai makanan yang begitu enak, bahkan gulai gajebo asam padeh dijuluki sebagai makanan surga. Gajebo sendiri memiliki arti gajih atau lemak, karena bahan utama masakan ini berasal dari punuk sapi. Yang mana bagian ini memiliki karakteristik lemak yang mengelilingi daging yang tipis, perbandingan antara lemak dan dagingnya adalah 3:1.

resep dan cara memasak gulai gajeboh

Mengingat bahannya yang sulit didapat, maka tak heran jika gulai gajeboh terbilang sebagai makanan langka. Bahkan tak semua restoran Padang memiliki menu ini, kalaupun ada belum tentu itu merupakan gajebo yang sesungguhnya. Kalian sudah penasaran bagaimana cara membuat gajebo khas Padang? Mari simak resepnya dibawah ini.


Resep Gulai Gajeboh



Bahan bahan

  • 1 kg daging sapi bagian punuk (berlemak)
  • 1 lembar daun kunyit
  • 3 batang serai
  • 6 lembar daun jeruk purut
  • 2 buah asam kandis
  • 500 ml air
  • 20 buah bawang merah
  • 12 siung bawang putih
  • 16 butir kemiri (sangrai)
  • 3 cm jahe
  • 3 cm laos
  • 5 cm kunyit (bakar)
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • 1 sdt gula pasir
  • 8 buah cabe rawit
  • 20 buah cabe kering
  • garam secukupnya



Cara Memasak

  1. Pertama, cuci dengan bersih daging sapinya, lalu potong potong sesuai selera. Kemudian masukkan kedalam panci.
  2. Haluskan bumbu menggunakan blender. Lalu campurkan dengan daging secara merata, selanjutnya diamkan selama 60 menit agar bumbu meresap ke dalam daging.
  3. Kemudian masak daging sampai teksturnya menjadi kaku, kurang lebih selama 4 menit.
  4. Lalu masukkan 500 ml air, daun kunyit, serai, daun jeruk lalu aduk secara merata. Tutup panci dan teruskan memasak selama 25 menit.
  5. Kemudian masukkan asam kandis, teruskan memasak sampai daging lebih empuk, kurang lebih 20 menit.
  6. Jangan lupa koreksi rasa, gulai gajeboh biasanya memiliki rasa gurih, asin, asam dan pedas. Selesai, selamat menikmati.



Demikianlah cara mudah membuat gule gajebo asam pedas dari minang. Makanan ini memang sungguh nikmat, tapi jangan sering mengkonsumsi makanan ini ya karena mengandung banyak kolesterol. Mungkin baiknya makan gajebo padang setiap sebulan sekali saja, kalian juga bisa menambahkan sambel cabe hijau padang untuk menikmati gajebo ini.

Demikianlah ulasan kali ini seputar resep gulai gajeboh asam padeh khas Padang. Simak juga resep masakan enak lainnya hanya di tabloid resep. Semoga bermanfaat dan selamat memasak!.

Advertisement
Resep Gulai Gajeboh Asam Pedas, Makanan Surga dari Padang | Andri Widodo | 5